Ada jutaan situs dan website berbahaya yang tersebar di dunia internet. Web – web tersebut terkadang memiliki tingkat bahaya yang lumayan tinggi. Hampir sebagian besar dari web – web berbahaya tersebut bisa menimbulkan berbagai masalah seperti pencurian data, pencurian history, penyebaran virus, hingga menyebabkan hilangnya data – data anda. Jika anda dengan atau tanpa sengaja mengunjungi link website tersebut dan tidak memiliki antivirus yang memadai, maka dapat dipastikan anda akan terkena berbagai masalah tersebut.
Untuk itu AVG mengeluarkan produk terbarunya yaitu AVG LinkScanner yang akan melakukan checking terhadap setiap website yang anda kunjungi sebelum halaman website tersebut ditampilkan. Jika AVG mendeteksi ada yang tidak beres dengan halaman tersebut, AVG akan melakukan blocking terhadap website tersebut sehingga anda bisa terhindar dari bahaya dan masalah yang diakibatkan oleh website dan situs berbahaya tersebut.
AVG LinkScanner memiliki fitur proteksi ganda untuk menjamin keamanan anda saat berinternet.
1. Search-Shield akan melakukan scanning terhadap hasil pencarian dan mengurutkannya berdasarkan tingkat keamanannya sehingga anda bisa mengunjungi halaman web yang benar – benar aman.
2. Active Surf-Shield akan secara otomatis melakukan scanning setiap alamat link yang anda akan kunjungi melalui address bar. Jika halaman tersebut terdeteksi berbahaya maka AVG akan mencegah anda mengunjunginya demi keamanan anda. Proses ini berlangsung dengan sangat cepat dan tidak akan mengganggu proses browsing anda.
Salah satu kelebihan AVG LinkScanner adalah kerjanya yang real time dan tidak berdasarkan dengan data “blacklist”, melainkan secara real time melakukan scanning terhadap situs web yang akan anda kunjungi.
Mengapa anda memerlukan AVG LinkScanner ini?
1. 95% threat online yang berbasis web tidak bisa diatasi oleh software antivirus biasa
2. AVG menemukan data bahwa ada 100.000 – 150.000 threat berbahaya setiap hari dan 30.000 threat baru setiap hari
3. Kriminal online rata – rata berawal dari pencurian data dengan berbasis web
4. Situs – situs berbahaya tersebut selalu berkembang dan berubah setiap waktu, sehingga tekologi scan real time dari AVG LinkScanner sangat ampuh untuk mengatasinya.
5. Dari penelitian diperoleh bahwa satu dari 8 pengguna internet terkena masalah akibat situs – situs berbahaya ini hampir paling sedikit sekali sebulan.
Kriminalitas online memang semakin hari semakin berkembang dan semakin pintar, namun kita tidak boleh lengah dan harus pintar – pintar mencari dan memanfaatkan software gratisan / freeware yang banyak terdapat di internet yang bisa kita manfaatkan. AVG LinkScanner merupakan software berlisensi gratis yang bisa anda manfaatkan untuk mendeteksi threats via web dan membuat browsing anda menjadi lebih aman dan nyaman. AVG LinkScanner sangat cepat dan mudah diinstall. Selain itu AVG LinkScanner juga bisa anda install bersama dengan software antivirus apapun, baik AVG maupun bukan. Download di sini